Detail Berita

Pentingnya Social Distancing

Jumlah kasus yang tertular virus Corona terus meningkat dari hari ke hari. Pemerintah RI pun telah menerapkan kebijakan social distancing sejak awal Maret 2020 untuk meredam penularan virus Corona yang semakin meluas.

Namun, tidak semua masyarakat Indonesia mengikuti imbauan pemerintah untuk tetap berada di rumah selama beberapa minggu.

Memburuknya wabah virus Corona mengharuskan pemerintah mengambil sikap. Baru-baru ini, presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, menyarankan setiap individu untuk menerapkan social distancing guna menghadapi pandemi COVID-19. Lalu, apa yang dimaksud social distancing?

Social distancing merupakan salah satu langkah pencegahan pengendalian infeksi virus Corona dengan menganjurkan orang sehat untuk membatasi kunjungan ke tempat ramai dan kontak langsung dengan orang lain. 

 Ketika menerapkan social distancing, seseorang tidak diperkenankan untuk berjabat tangan serta menjaga jarak setidaknya 1 meter saat berinteraksi dengan orang lain, terutama dengan orang yang sedang sakit atau berisiko tinggi menderita COVID-19.

Mengingat pentingnya menjaga jarak atau social distancing untuk Virus baru ini bisa dengan mudah tertular apabila satu orang dengan orang yang lainnya saling menjaga jarak pada masa pandemi global ini,  untuk sementara waktu diam di rumah merupakan langkah yang terbaik.

Berita Lain